Gelar Monitoring DPSHP, Yulianto: Pastikan Hak Pilih Masyarakat yang Penuhi Syarat Bisa Tercover

    Gelar Monitoring DPSHP, Yulianto: Pastikan Hak Pilih Masyarakat yang Penuhi Syarat Bisa Tercover
    Gelar Monitoring DPSHP, Yulianto: Pastikan Hak Pilih Masyarakat yang Penuhi Syarat Bisa Tercover

    PANGKEP - Badan Pengawas Pemilihan Umum*_ - Jajaran Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) terus mengawal proses penyusunan daftar pemilih di semua tingkatan, hal tersebut dilakukan guna memastikan hak pilih setiap warga negara yang memenuhi syarat bisa tercover menjelang pelaksanaan rapat pleno daftar pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP) di Tingkat Kecamatan.

    Hal tersebut diungkapkan oleh Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (PPPS) Bawaslu Kabupaten Pangkep Yulianto Ardiwinata, saat melakukan monitoring pleno DPSHP tingkat PPK yang digelar di Kantor Camat Pangkajene (Rabu, 11/09/2024).

    “Saya kira keberadaan (Jajaran) Bawaslu kali ini, bagaimana memastikan hak pilih setiap warga negara itu tercover selama itu memenuhi syarat, adapun tahapan dalam penyusunan dan pemutakhiran (daftar pemilih) ini, harus betul – betul data yang disajikan itu memiliki validitas yang kongkret” ucap Yulianto.

    Lebih lanjut, ia berharap segala sesuatu yang tidak bersyarat supaya tidak tercover dalam daftar pemilih, begitupun juga sebaliknya berkaitan dengan pemilih yang bersyarat agar dipastikan untuk tercover di dalam daftar pemilih dalam rangka pemilihan tahun 2024 mendatang.

    Ia menambahkan, agar jajaran Pengawas Pemilihan di tingkat Kecamatan dapat menyiapkan data hasil pengawasannya untuk disandingkan dalam rapat pleno DPSHP.

    “Saya rasa, kesiapan teman – teman di dalam hal pelaksanaan rapat pleno daftar pemilih sementara hasil perbaikan ini, harus betul – betul menyandingkan data hasil pengawasan dengan data yang disajikan teman – teman di tingkat PPK” pungkasnya.

    Selain melakukan monitoring Pleno DPSHP di Kecamatan Pangkajene, Yulianto yang didampingi oleh Staf Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pangkep bersama Personil pengamanan dari Polres Pangkep, juga melakukan monitoring di wilayah Kecamatan Segeri, Ma’rang dan Bungoro.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Kanit Binmas Polsek Liukang Tangaya Hadiri...

    Artikel Berikutnya

    Komunitas GPSS - HATI Turunkan 1000 Anggotanya...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Peparnas XVII Solo 2024
    Kapolsek Liukang Tangaya Hadiri Pertemuan Tim Supervisi Biro SDM Polda Sulsel di Polres Pangkep
    Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya dan Babinsa Sambangi Warga
    Kapolsek Liukang Tangaya Hadiri Peringatan HUT TNI ke-79 di Alun-Alun Kabupaten Pangkep
    Gelar Commander Wish , Kapolda Sulsel  Irjen Pol Yudhiawan Berharap Kepada Personel Kerja dengan Baik dan Penuh Keihklasan 
    Cuaca Buruk, Kanit Binmas Polsek Liukang Tupabbiring Himbau Nahkoda Kapal Penumpang Waspada Berlayar 
    Ciptakan Situasi Aman, Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Pimpin Pengamanan Kampanye Paslon Cabup dan Cawabup di Pangkep
    Resahkan Warga, Tempat Judi Sabung Ayam di Kampung Marang di Bakar 
    Peringati Hari Guru, Kepsek SDN 2 Majannang Medi Bangkitkan Semangat Pembelajaran
    Gelar Monitoring DPSHP, Yulianto: Pastikan Hak Pilih Masyarakat yang Penuhi Syarat Bisa Tercover
    Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya dan Babinsa Sambangi Warga
    Cuaca Buruk, Kanit Binmas Polsek Liukang Tupabbiring Himbau Nahkoda Kapal Penumpang Waspada Berlayar 
    Sinergitas Terus Di Bangun Antara Bhabinkamtibmas Polsek Bungoro Dengan Babinsa Di Wilayah Binaan
    Tingkatkan Silaturahmi,  Babinsa Desa Biringere Serka Sudirman Gelar Pembinaan Teritorial di Desa Biringere
    Wujudkan Kolaborasi Antar Instansi Sulsel, Kajati Leonard Eben Ezer Simanjuntak Inisiasi Penanda Tanganan MOU
    Selalu Bersama Rakyat , Caleg DPRD Pangkep Partai Demokrat Rifaldi Rahmat Ramadhan: Berjuang Untuk Kesejahteraan Masyarakat
    Bersama Jaga Kamtibmas di Bulan Ramadhan, Bhabinkamtibmas Pulau Satanger Aipda Zainal  Terapkan  Sistem  Kunjungan DDS ke Warga

    Ikuti Kami